Kunci Pasangan Pengamal Tahajud


sumber : fanind.com

Sebuah hikmah datang dari sebuah kisah yang menjadi sebuah pelajaran yang sangat berharga untuk kita pahami, belajar dari seorang pemuda yang telah lulus dari bangku kuliahnya setelah menjalani selama lima tahun. Pada saat kuliah betapa sangat berat tugas yang ia jalani dan ia hadapi. Banyak tugas dari dosen yang menumpuk dan harus segera diselesaikan, belum juga biaya kulih  yang tidak sedikit, apalagi ia belum mempunyai pekerjaan dan masih minta dengan orang tuanya.

Hal ini semakin menambah beban baginya karena telah memberikan beban berat kepada orang tuanya dengan harus mencari uang untuk membiayai kuliahnya. Akhirnya setetelah ia lulus lima tahun dari bangk kuliahnya, ia kemudian bekerja lompat- lompat, bahkan sampa terdampar disebuah desa tepat di tengah hutan, namun ia tidak merasakan betah dan akhirnya kembali ke Jakarta lagi.

Ia berpendapat selain Jakarta kota Metropolitan dan Ibu Kota negara ini, sehingga ia merasa lebih dekat dengan orang tuanya yang telah membiayai kuliahnya mati – matian sehingga ia bisa lulus kuliah dan bisa bekeraja hingga saat ini.

Akhirnya ia sekarang bekerja di sebuah perusahaan di Jakarta sampai sekarang. Waktu awal masuk kerja ia berkenalan dengan seorang wanita yang merupakan rekan kerjanya yang sudah lama bekerja diperusahaan itu, ia sangat cantik, putih dan langsing. Setiap berangkat dan pulang kerja ia berjalan berdua dengan wanita cantik itu, kebetulan rumah wanita tersebut searah dengan rumahnya. Akhirnya mau tidak mau ia harus bersama ketika jam kerja telah usai.

Lama –kelamaan akhirnya ia sering jalan bersama, namun ternyata wanita tersebut telah mempunyai pacar, tetapi pacar wanita tersebut masih di luar kota. Disinilah dosa – dosa itu mulai menghujani mereka berdua, tapi akhirnya dosa – dosa kecil itu bisa berlanjut menjadi dosa yang besar yang kemudian menjadi kebiasaan yang lumrah mereka lakukan.

Setiap hari ia ternoda dengan dosa – dosa itu, ternyata memang benar sebuah nasehat yang mengatakan, kalau berduan bukan mukhrim, maka yang ketiganya adalah setan. Awalnya antara hati dan nafsu benar –benar merasakan benturan yang dahsyat sehingga tidak bisa dikendalikan. Tapi lama – kelamaan, akhirnya hatinya mengalah untuk kebaikan dari mereka, dan hal itu menjadi kebutuhan mereka berdua setiap harinya.

Setelah kira – kira  tiga tahun, hati kecilnya mulai berontak. Sebenarnya ia tidak mau tetapi sepertinya sulit untuk memisahkan mereka berdua. Akhirnya ia pasrahkan semua kepada allah swt, setiap malam ia shalat tahajud dan meminta  kepada Allah swt supaya ia dijauhkan dari wanita tersebut dan segera ditemukan dengan wanita yang jauh lebih baik dari wanita tersebut. terutama untuk dunia dan akhirat, segera dapat menikah dan segera mendapatkan momongan yang membahagiakan.

Dia merasa telah mendapatkan hidayah dari Allah swt dari di entaskan dari lembah  penuh dosa tersebut. Ia tak mau berada dalama kehidupan yang sesat, ia tak mau nantinya akanmasuk ke neraka bersama orang – orang yang berdosa yang setiap hari akan dibakar dengan api yang menyala – nyala.
Sungguh tidak disangka – sangka, ternyata pacar perempuan yang berada di luar kota ingin meminang nya atas paksaan kedua orang tuanya dan orang tua pacarnya. Sehingga mau tidak mau wanita tersebut harus keluar dari perusahaan dan pinddah ke luar kota .


sumber :gulalives.com

Akhirnya dia bersyukur kepada Allah swt yang telah menunjukan jalan terang padanya sehingga bisa terlepas dari zona hitam yang hampir membuat ia masuk dan terperangkap selamanya. Sudah empat bulan setelah wanita itu pergi, ia mendapatkan istri yang shalihah sekrang ia mempunyai dua orang anak laki – laki yang lucu - lucu .


sumber : fanind.com
sumber :gulalives.com 
Reza Fahryzal Blogger kampung yang mengulas otomotif, mobil dan lainnya

0 Response to "Kunci Pasangan Pengamal Tahajud"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel